Ceria Bersama Anak - Anak Di KMH 1004 Ditpolairud Polda Kalteng

    Ceria Bersama Anak - Anak Di KMH 1004 Ditpolairud Polda Kalteng

    KOTAWARINGIN TIMUR - KMH 1004 dikunjungi banyak anak-anak yang berada di Bantaran Sungai Mentaya untuk belajar membaca dan bermain, Senin (26/09/2022).

    Antusias anak-anak yang menanti kedatangan KMH 1004 sangat terlihat jelas di raut wajah mereka, saat Kapal sandar mereka sudah berbondong-bondong sembari berteriak “Pak Polisi, Pak Polisi datang bawa buku baru”.

    “Anak-anak yang berkunjung kali ini berumur 4-10 tahun, jadi banyak yag belum lancar membaca. Sebagian sudah lancar dan yang belum sama sekali mengenal huruf dan angkapun ada, disitu kita ajarkan mulai mengenal huruf dan angka lalu menghafal, ” ujar Dirpolairud Polda Kalteng Kombes. Pol. Boby Pa’ludin Tambunan, S.I.K., M.H., melalui Komandan Kapal XVIII-1004 Bripka Suprianto.

    Seru, karena mereka yang minta kita untuk mengajari mereka. Kebanyakan saat yang berkunjung anak-anak sekolah SD dan SMP rata-rata sudah aktif, namun ini banyak anak yang masih Balita, lanjutnya.

    Harapan kami, dengan adanya kegiatan seperti ini dapat terus kami laksanakan supaya anak-anak yang ada di bantaran sungai Mentaya ini juga mendapat ilmu dan pengetahuan baru melalui buku-buku yang kami bawa. 

    kotawaringin timur
    Indra Gunawan

    Indra Gunawan

    Artikel Sebelumnya

    Awas Narkoba, Personel Ditpolairud Sambangi...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Kualitas SDM Pelajar Daerah Bantaran...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Kapolri-Panglima TNI Tinjau Kesiapan Program Ketahanan Pangan di Jawa Tengah

    Ikuti Kami